Hallo BIbisnis…
Anda tentu kenal dengan namanya buku. Sebuah benda yang terbuat dari lembaran kertas yang diikat dengan proses penjilidan. Namun ada kalanya, buku yang kita cintai mengalami kerusakan, dan lembaran-lembaran tersebut tercecer begitu saja. Padahal isi dari lembaran tersebut merupakan harta intelektual yang sangat berharga.
Disinilah perlu adanya perbaikan, ya dengan cara menjilidnya kembali. Namun ternyata, menjilid sebuah buku tidaklah segampang yang kita kira. Perlu pengetahuan dan teknis tersendiri.
Nah disini saya akan memberikan tips bagaimana menjilid buku dengan jilid softcover. Menjilid softcover yaitu teknis menjilid dengan menggunakan lem di bagian punggungnya.
Bahan Lem
Sekarang lihatlah punggung sebuah buku, pasti anda mendapati lem yang “tidak biasa”. Lem nya berwarna putih, tetapi sangat kuat, dan keras. Memang jenis lem ini bukan lem biasa. Namanya lem jilid buku. Di dunia percetakan, lem ini dikenal dengan nama lem binding atau hotmelt karena memang proses penggunaannya dengan cara dipanaskan terlebih dahulu.
JANGAN MEMBELI YANG WATERBASE!
Mengapa? Ini alasannya:
1. Kekuatan lem tidak akan kuat
2. Mudah patah, rusak, belah, dan lain-lain.
Jadi sudah tahu kan bahannya? Ya sekarang silahkan anda beli terlebih dahulu lem jilid tersebut di toko-toko terdekat.
Saya merekomendasikan dua jenis lem. Pertama lem untuk perbaikan, kedua lem untuk penjilidan awal.
Kenapa dibagi dua, karena jenis hotmelt itu ada dua jenis dipasaran. Yang kualitas medium dan high. Yang kualitas medium saya asumsikan untuk para penguna mandiri. Karena jenis lem ini banyak di pasaran dan mudah menggunakannya dan tidak menggunakan alat penjilidan mahal.
Sementara untuk yang high quality, saya asumsikan untuk praktisi penjilidan seperti tukang fotocopy dan lain-lain. Mengapa? Karena jenis lem ini sangat kuat dan tidak banyak di pasaran. Anda harus membelinya disuplier hotmelt, biasanya penjual menyalurkannya langsung kepada perusahaan finishing. Selain itu, memerlukan alat yang lumayan mahal untuk proses pencairannya.
Oke mengerti kan maksudnya? Sekarang simaklah proses penjilidannya.
Cara menjilid buku Softcover untuk koleksi Pribadi
Cara Jilid Perbaikan Buku Paling sederhana
Bahan :
1. Hotmelt Stik warna transfaran
2. Hotgun
3. Klip
Cara penggunaannya:
- Masukkan hotmelt stik pada hotgunt
- Colokkan kontak listrik hotgun, tunggu sampai lem meleleh.
- Siapkan buku yang akan anda perbaiki. Caranya buka dengan hati-hati punggung buku dari covernya, agar cover tidak sobek. Kecuali anda akan mengganti dengan yang baru.
- Ambil buku yang tercecer, satukan dengan buku yang masih tersusun. Atur agar benar-benar sama dengan buku yang masih tersusun. Setelah itu, jepit dengan Klip buku dan lembaran yang tercecer semuanya.
- Ini supaya lembaran tidak lepas, dan anda bisa berkonsesntrasi dengan lem. Mengapa? Karena lem jenis ini akan mudah mongering.
- Setelah lem mencair. Masukkan kepada celah-celah punggung buku, lakukan dengan sangat cepat. Kemudian lipat cover secepatnya, tekan menggunakan penggaris besi.
- Diamkan sebentar dan lihat hasilnya.
Berikut Ilustrasinya:
Cara Penjilidan Medium
Bahan:
Peralatan Jilid Manual |
- Lem Hotmelt Stik
- Hotgun
- Lem kayu
- Paku
- Papan Kayu persegi ukuran A4 (21 x 29,7 cm). Ukuran ini untuk buku ukuran A5 (14,8 x 21 cm) untuk penjepit buku (2 Buah) (NOMOR 2)
- Papan Kayu A4 (21 x 29,7 cm) untuk alas penjilidan (NOMOR 4)
- Kayu balok ukuran 4 mm (NOMOR 5)
- Kayu penopang ukuran lebar 3 cm x 4 cm dan panjang sekitar 30 cm (2 Buah) (NOMOR 3)
- Skrup dan mur (NOMOR 1)
- Kayu pendorong (NOMOR 6)
Cara penggunaannya:
- Ambil kayu balok ukuran 4 mm. Kemudian tempelkan di papan kayu untuk alas penjilidan, gunakan lem kayu.
Langkah menyusun alat jilid alas dan penahan - Ambil 2 kayu penopang, dan tempelkan ke papan kayu alas di bagian tengahnya dengan arah tegak luruh membentuk 90 derajat dengan papan kayu alas.
Penopang pada alas jilid sudah dipasang - Ambil papan kayu persegi ukuran A4, Dempetkan kedua papa tersebut. Lubangi dengan skrup pergunakan kunci yang pas. Lubanginya di bagian pinggir, dua buah lubang.
- Setelah papan kayu persegi dilubangi. Tempelkan papan kayu tersebut kepada papan kayu penopang dengan menggunakan skrup.
- Proses Jilid:
Kertas dimasukan ke alat penjilidan |
- Masukkan hotmelt stik kepada hotgun. Colokkan stecker listriknya, dan tunggu hingga lem mencair.
- Masukkan cover buku yang sudah dilipat bagian tengahnya ke papan kayu persegi.
- Masukkan buku kepada papan kayu persegi.
- Kemudian balik dengan posisi di atas.
Bagian penghimpit diputar ke atas sehingga nampak punggung buku - Tuangkan lelehan lem kedalam punggung buku.
- Balikkan posisi kayu persegi seperti semula.
- Tekan dengan menggunakan kayu pendorong.
- Menjilid buku selesai.
Cara Penjilidan Buku Softcover High Quality
Menjilid buku dengan high quality untuk membuat buku dengan standar penerbitan dan percetakan. Maka sebagai langkahnya yaitu dengan menggunakan bahan lem yang khusus untuk penjilidan
Lalu bagaimana caranya. Caranya sangat gampang dan tidak ribet yakni:
- Siapkan alat penjilidan anda bisa memakai alat penjilidan yang tidak terlalu mahal. Di pasaran ada alat penjilidan untuk untuk home industry, harganya berkisar 9-14 juta-an.
- Masukkan lem jilid buku high quality anda
- Tunggu sampai indikator menunjukkan bahwa lem telah mencari
- Jalankan alatnya
- Selesai.
Itulah sobat, cara menjilid buku softcover yang saya ketahui. Bagimana Bisa memprakikkannya. Jika susah silahkan tanyakan melalui kolom komentar. Selamat berkreasi.
Pengalaman Admin beli lem ini di bukalapak
Pengalaman Admin beli lem ini di bukalapak